Resep masakan urap sayuran bumbu kelapa

Jika anda seorang ibu rumah tangga yang senang memasak pasti sudah atau sering membuat masakan urap sayuran bumbu kelapa, urap sayuran bumbu kelapa memilki rasa yang enak gurih dan nikmat adalah masakan khas dari jawa , baik dari jawa barat , jawa tengah dan juga jawa timur .


walaupun memiliki nama masakan yang berbeda beda  akan tetapi bahan bahan dan bumbu untuk membuatnya hampir sama

Lalu bagaimana cara membuatnya???? Saya yakin anda sebagai seorang ibu rumah tangga ataupun calon ibu sudah mengetahui caranya akan tetapi tidak ada salahnya jika penulis mengulas kembali untuk sekedar berbagi resep masakan

Oke langsung saja berikut cara membuat urap sayuran bumbu kelapa enak dan mudah:

Langkah pertama siapkan bahan bahan terlebih dahulu, berikut bahan bahan yang diperlukan

  1. 1 ons Toge segar  (sudah dicuci bersih )
  2. 5 lembar Kubis atau kol (sudah dicuci bersih dan di potong potong kecil kecil)
  3. 1 ikat Kangkung ( diambil daunnya saja dan sudah di cuci bersih )
  4. 5 lembar daun singkong ( di potong kecil kecil dan sudah di cuci bersih )
  5. 5 Kacang panjang ( sudah di cuci bersih dan di potong kecil kecil kurang lebih 3 cm )
  6. 2 buah Wortel ( sudah di cuci bersih dan di potong kecil kecil seperti tusuk gigi )
  7. ½ Kelapa yang tidak terlalu tua dan sudah di parut
  8. 3 siung Bawang putih dan 6 siung Bawang merah ( dikupas dan sudah dicuci bersih)
  9. Gula jawa secukupnya
  10. Garam secukupnya
  11. Cabe merah dan cabe rawit secukupnya atau sesuai selera anda ( sudah di cuci bersih)
  12. 1 siung kencur atau secukupnya ( sudah dikupas dan dicuci bersih)
  13. 2 lembar daun jeruk pecel
  14. Penyedap rasa secukupnya
  15. Minyak goreng secukupnya

Setelah bahan bahan sudah tersedia ,kemudian berikut cara membuat urap sayur:

  1. Rebus semua sayuran terlebih dahulu hingga matang lalu tiriskan
  2. Haluskan bumbu bawang merah, bawang putih, gula jawa, kencur, cabe merah, cabe rawit ,daun jeruk pecel dan garam
  3. Panaskan wajan atau penggorengan lalu tumis bumbu yang sudah dihaluskan dengan minyak goreng secukupnya sampai harum
  4. Masukkan parutan kelapa lalu aduk aduk hingga rata lalu tambahkan air 3 sendok makan dan penyedap rasa
  5. Masukkan sayuran yang sudah drebus ,kemudian aduk aduk hingga matang
  6. Urap sayur siap di sajikan

Urap sayur tidak hanya banyak vitamin dan serat yang sangat dibutuhkan oleh tubuh kita , bahan bahan yang tertulis di atas tadi adalah sebuah gambaran kami membuat urap sayur jika anda menambahkan atau mengganti bahan tersebut atau menambah bumbu yang sekiranya akan terasa lebih enak itu hal yang sangat baik karena pengalaman pribadilah yang terbaik , masakan enak bukan berasal dari koki terkenal atau makan yang harganya mahal tetapi masakan akan terasa enak jika pas dengan selera lidah kita.

Selain memiliki rasa yang enak ,memperbanyak mengkonsumsi sayuran mempunyai banyak manfaat untuk tubuh misalnya dapat mencegah berbagai macam penyakit seperti  darah tinggi, kolesterol, struk dan penyakit lainya

Demikian tadi bahan bahan untuk membuat urap sayur dan cara membuatnya ,jika ada kesalahan dalam postingan ini penulis meminta maaf yang sebesar besarnya , sekian dan semoga bermanfaat ini


Temukan resep resep makanan faforit anda lainnya di blog ini

0 Response to "Resep masakan urap sayuran bumbu kelapa"

Post a Comment